Masjid Istiqlal Kampung Purwa Jaya Sembelih 11 Hewan Kurban

Screenshot_2022-07-10-13-58-51-737_com.android.browser.jpg

TULANG BAWANG – Momen Hari Raya Idul Adha 1443 H, Masjid Istiqlal Kampung Purwajaya Kecamatan Banjar Margo Kabupaten Tulangbawang Sembelih lima ekor sapi dan enam ekor kambing, Minggu (10/7/2022).

Takmir Masjid Istiqlal Ustad Puji Syahbani, menerangkan bahwa total hewan kurban yang disembelih berjumlah 11 ekor hewan qurban, rinciannya lima ekor sapi dan enam ekor kambing.

“Semua kami serahkan sepenuhnya kepada pihak panitia qurban Masjid Istiqlal, yang sebelumnya sudah terbentuk beberapa hari yang lalu, insyallah pembagiannya nanti sesuai dengan haknya, yang pastinya sesuai dengan yang berhak menerimanya,”terangnya.

Kepala Kampung Purwajaya, Iyan Sofyan, mengaku senang dan sangat bersyukur kepada warga masyarakat kampungnya karena didalam keadaan pandemi seperti ini masih banyak orang yang ingin berqurban.

“Saya sangat bersyukur kepada warga masyarakat Kampung Purwajaya walau ditengah pandemi mereka tetap antusias dalam  berqurban.”kata Iyan.

Iyan mengucapkan banyak terima kasih kepada Takmir Masjid dan para panitia qurban yang telah tertib dan amanah mulai dari pendataan calon penerima daging qurban, penyembelihan hingga pembagiannya.

“Untuk para penerima, tolong jangan dilihat nilainya, karena bantuan yang kami berikan ini sebagai bentuk kepedulian dari kami untuk warga masyarakat yang berhak menerimanya, semoga bantuan ini bisa bermanfaat dan bisa menjadi amal ibadah bagi kita semua, amin ya robbal alamin,”tutupnya. (*)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

scroll to top