Hebat, PPBI Tulang Bawang Sukses Gelar Pameran dan Kontes Bonsai Nasional

Screenshot_2022-03-13-15-04-45-364_com.facebook.katana.jpg

TULANG BAWANG – Hebat dan keren, Paguyuban Pecinta Bonsai Indonesia (PPBI) sukses menggelar Pameran dan Kontes Bonsai Skala Nasional, yang dipusatkan di lapangan Kampung Penawar Rejo, Kecamatan Banjar Margo, Kabupaten Tulang Bawang.

Sebanyak 800 lebih bonsai dari berbagai kelas ikut dalam Pameran dan Kontes, acara akbar itu dibuka langsung oleh Bupati Tulangbawang Dr. Hj Winarti SE MH didampingi para pejabat teras Pemkab Tulang Bawang, Minggu (13/3/2022).

Ketua PPBI Tulang Bawang, Sutarto, menerangkan bahwa pameran dan kontes bonsai ini bertujuan untuk meningkatkan minat dan daya tarik pecinta Bonsai di seluruh Indonesia.

Pameran dan kontes Bonsai, kata Sutarto, meningkatkan kreativitas para kreator nya maupun pangsa pasar bonsai Indonesia. Selain itu, sambungnya, acara yang diasosiasi oleh para pecinta bonsai ini dilaksanakan dalam rangka memeriahkan HUT Tuba ke 25 tahun 2022 yang bertepatan tanggal 20 Maret 2022.

Bupati Tulang Bawang Dr Hj Winarti SE MH, mengapresiasi dan sangat bangga terlaksananya pameran dan kontes bonsai nasional di Kabupaten Tulang Bawang.

Orang nomor satu di Sai Bumi Nengah Nyappur ini mengaku siap mendukung dan mensuport kegiatan pameran dan kontes bonsai pada gelaran tahun depan. Pemkab Tulang Bawang siap mensuport dan mendukungnya.

Bupati perempuan pertama di Tulang Bawang ini menghimbau, seluruh peserta dan pengunjung serta masyarakat untuk tetap menjaga protokol kesehatan sebagai upaya pencegahan penyebaran covid19 maupun Omicron.

“Ingat selalu prokes ya, biar kita tetap sehat, dan keluarga di rumah juga sehat. Dengan adanya pameran bonsai ini, saya berharap agar bonsai menjadi salah satu daya pikat yang dapat menaikkan nilai UMKM di Kabupaten Tulang Bawang yang pada akhirnya dapat meningkatkan kesejahteraan rakyat Tulang Bawang,”kata Winarti. (Bud)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

scroll to top