TULANG BAWANG – Partai Keadilan Sejahtera (PKS), Senin (28/12/2020) pagi tadi, telah melaksanakan Musyarawah Daerah (Musda) Se – Indonesia, lewat video converensi (virtual) di kantor DPD masing – masing kabupaten / kota.
Di Kabupaten Tulangbawang, Musda ke 5 tahun 2020, Tri Santoso, S.Pd, terpilih sebagai Ketua DPD PKS Kabupaten Tulangbawang, Sekretaris, Nanang Diana, dan Bendahara, Gupron. Untuk posisi Majelis Pertimbangan Daerah, Ketua Hi. Semin, S.Pd dan Sekretaris, Teguh Jayadi, S.Pd.
Selanjutnya, posisi Dewan Etik Daerah, Ketua, Padami, Sekretaris, Beni Sumarlin. Surat Keputusan (SK) kepengurusan DPD PKS Kabupaten Tulangbawang dibacakan langsung oleh pengurus DPP PKS, dan dilakukan pengukuhan dan pelantikan pengurus DPD Se Indonesia secara virtual.
Ketua DPD PKS Tulangbawang, terpilih hasil Musda ke 5, Tri Santoso, mengaku senang atas terselenggaranya Musda ke 5 PKS Tulangbawang. Menurutnya, kepengurusan DPD PKS Tulangbawang sudah terbentuk dan tersusun.
“Alhamdulilah, kegiatan Musda sudah selesai. Kepengurusan DPD PKS Tulangbawang telah terbentuk berdasarkan dari hasil musyawarah tertinggi. Kepengurusan DPD yang baru akan mengemban tugas dan amanah berat dalam membesarkan partai,”ujar Ketua DPD PKS Tulangbawang, Tri Santoso.
Tri menambahkan, ada dua agenda penting yang nantinya akan dilaksanakan, yaitu membesarkan partai dan memenangkan Pemilu 2024. DPD PKS Tulangbawang punya dua target besar itu.
“Ada dua agenda besar Mas. Pertama melakukan konsolidasi dan pengembangan partai, kedua memenangkan Pemilu 2024. Selanjutnya menyiapkan kader dan mempersiapkan diri Pilkada Tulangbawang yang kemungkinan dilaksanakan pada 2022 atau 2023 atau 2024,”terangnya panjang.
Tri juga menerangkan, bahwa kader PKS Tulangbawang yang duduk di Parlemen, disiapkan untuk dapat berperan aktif dalam melaksanakan tugas dan fungsinya sebagai perwakilan rakyat di gedung DPRD Tulangbawang.
“Para legislator PKS di DPRD Tulangbawang, senantiasa akan memperjuangkan aspirasi dan kepentingan masyarakat. Mendorong percepatan pembangunan dan menjadi garda dalam pembangunan daerah,”kata dia.
Terpisah, Teguh Jayadi, salah satu anggota DPRD PKS Tulangbawang, menyampaikan rasa terimakasih kepada Bupati Tulangbawang, Hj. Winarti, yang telah mengirimkan papan bunga ucapan selamat Musda ke 5 PKS tahun 2020.
Selanjutnya, ucapan terimakasih kepada Fraksi Partai PAN, DPD Partai Golkar Tulangbawang, Fraksi PDIP, Fraksi Gerindra, Rumah Sakit Penawar Medika, dan semua pihak yang tak bisa disebutkan satu persatu, yang telah menyampaikan dan ikut berpartisipasi dalam kegiatan Musda PKS ke 5 Kabupaten Tulangbawang. (*)
Penulis / Editor : budiaje