Al – Iman Fair dan Loka Jangkar Diikuti 27 SMP / MTs Se Lampung

IMG-20240304-WA0120.jpg

Al Iman Fair dan Loka Jangkar Diikuti 27 SMP/MTs se Provinsi Lampung

TULANG BAWANG – SMK Al Iman 1 yang terakreditasi A melaksanakan perlombaan Al Iman Fair dan Loka Jangkar di tahun 2024 ini.

Jumlah peserta lomba yang mengikuti perlombaan mencapai 800 siswa dari 3 kabupaten, dengan 12 cabang lomba.

Kepala Sekolah SMK Al – Iman, Fajrul Islam, M.Pd  menyampaikan “Al Iman Fair ini diselenggarakan untuk mengasah bakat siswa sekaligus pembuktian hasil dari ektra kurikuler sekolah masing masing

“Hadiah yang disiapkan panitia mencapai puluhan juta rupiah,”terang Fajrul dalam press rilisnya, Senin.

Fajrul menuturkan, juara umum dari semua cabang lomba diraih oleh SMPN 01 Penawar Tama. Sedangkan Piala terbanyak diraih oleh MTs Al Iman.

“Beberapa Pembimbing lomba dari berbagai SMP/MTs mengatakan kepada media bahwa mereka sangat senang dengan adanya Perlombaan antar SMP/MTs yang dituan-rumahi oleh SMK AL IMAN,”ujarnya.

Menurutnya, fasilitas yang sangat baik dan persiapan perlombaannya begitu matang, sehingga para peserta dan pendamping lomba sangat puas dan bahagia.

Harapan dari peserta lomba yang ikut, mereka mengatakan “semoga SMK Al Iman semakin maju dan tahun depan bisa mengadakan Perlombaan kembali dengan cabang yang semakin banyak.
Ketua Yayasan, Ust Fathu Sururi  turut memberikan komentar positif pada kegiatan tersebut.

“Perlombaan ini selain sebagai ajang silaturahim dan unjuk bakat, juga mengenalkan fasilitas dari SMK Al Iman, MTs Al Iman juga SMP SQ Al Iman yang sangat lengkap, sehingga bisa menjadi pilihan terbaik demi pendidikan anak,”kata Fathu Sururi. (*)

</span;></span;></span;></span;></span;></span;></span;></span;></span;></span;></span;></span;>

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

scroll to top