TULANG BAWANG – Bupati Tulangbawang, Winarti, berharap pemberitaan dan sajian informasi yang dikemas oleh wartawan soal pembangunan berbagai bidang ditulis secara objektif.
Orang nomor satu di Sai Bumi Nengah Nyappur ini menyampaikan curahan hatinya itu dihadapan Ketua PWI Lampung, Ketua PWI Tuba, Kapolres Tuba, Dandim 0426 Menggala, Kajari Menggala, Kepala PN Menggala dan sejumlah pejabatnya.
“Banyak pembangunan yang telah dilaksanakan oleh Pemkab Tulangbawang dalam berbagai bidang. Saya ingin itu ditulis objektif. Apa saja yang telah dilakukan oleh Pemkab Tulangbawang dalam mensejahterakan masyarakat,”ujar Winarti.
Bupati peraih sederet piagam penghargaan itu merincikan, ada sejumlah pembangunan infrastruktur dan ekonomi kerakyatan yang telah dibangunnya yang menyentuh langsung pada kepentingan masyarakat.
“Jalan ethanol sudah dibuat jalan dua jalur. Jalan lingkar pasar Unit2 sudah mulus dan lainnya. Itu yang semestinya ditulis. Bukan satu jeglongan yang diphoto dan dibesar – besarkan,”terang Winarti panjang.
Srikandi Tulangbawang ini juga mengaku bukan bermaksud untuk melarang atau mengintervensi kemasan berita yang ditulis oleh wartawan. Ia ingin wartawan yang tergabung di organisasi PWI bisa menyajikan berita yang membangun berita yang membawa energi positif dalam pembangunan daerah bangsa dan negara.
“Saya yakin wartawan di PWI ini dapat menjadi promotor dalam mendorong pembangunan. Menyajikan berita inspiratif dan inovatif serta edukasi yang baik bagi masyarakat,”tutupnya. (*)