Waw ! Anggaran Proyek Islamic Centre Mesuji Rp75 Milyar ?

Screenshot_2020-09-01-15-58-38-058_com.whatsapp.jpg

MESUJI – Dinas Perumahan dan Kawasan Pemukiman (Perkim) Kabupaten Mesuji, Provinsi Lampung, mengusulkan pembangunan Masjid Agung / Islamic Centre yang berlokasi di Desa Wira Bangun, Kecamatan Simpang Pematang.

Anggaran pembangunan Masjid Agung / Islamic Centre awalnya dianggarkan sebesar 30 Milyar. Namun belum dapat direalisasikan lantaran adanya bencana nasional Covid19. Proses pembangunannya ditunda dilanjutkan pada anggaran perubahan TA 2020.

Saat dikonfirmasi, Kadis Perkim Mesuji, Murni, membenarkan bahwa Dinas Perkim mengusulkan pembangunan Masjid Agung atau Islamic Centre di Desa Wira Bangun, Kecamatan Simpang Pematang.

“Ya, Perkim mengusulkan anggaran pembangunan Masjid Agung / Islamic Centre. Awalnya kita usulkan sebesar Rp30 Milyar. Pembangunannya belum dilaksanakan karena adanya Covid19. Kita menunggu plotingan anggaran di Anggaran Perubahan TA 2020,”terang Kadis Perkim, Selasa (1/9/2020).

Murni mengaku bahwa, belum ada lelang terkait dengan rencana proyek pembangunan Masjid Agung / Islamic Centre, lantaran masih menunggu fix anggaran dalam APBD Perubahan.

“Saat ini baru sebatas pembahasan dan kajian Amdalnya. Kita melibatkan dari pihak universitas yang ada di Bandar Lampung untuk melakukan tahapan awal,”kata dia.

Berdasarkan dari narasumber yang menolak namanya untuk disiarkan, menyebutkan bahwa, proyek pembangunan Islamic Centre di Kabupateh Mesuji menelan anggaran Rp75 Milyar.

“Pelaksana proyeknya dikabarkan orang dari Bandar Lampung. Orang Bandar Lampung inisial atas nama MG yang diduga yang akan mengerjakan proyek itu,”ujar narasumber yang enggan namanya disiarkan itu.

Sumber menambahkan, awalnya anggaran yang diusulkan adalah Rp30 Milyar. Nah, pada anggaran perubahan akan ditambah menjadi Rp75 Milyar. Menurutnya, ini akan menjadi perhatian bersama.

Sementara itu, saat dikonfirmasi, Kepala UKPBJ Mesuji, Iwan Julisman, saat ditanya soal proyek Pembangunan Islamic Centre, ia mengaku belum mendapatkan informasi atau pemberitahuan dari dinas terkait.

“Belum ada tender masjid agung,  masalah waktunya kapan belum ada pemberitahuan dari dinas terkait. Terimakasih,”kata Iwan Julisman singkat via ponselnya. (*)

Penulis / Editor : budiaje

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

scroll to top