Puskesmas Tuba 1, Bersiap Sukseskan Program BMW CETING Terpadu

IMG-20200805-WA0033.jpg

TULANG BAWANG – Puskesmas Tulangbawang 1, yang beroperasi di Kampung Tunggalwarga, Kecamatan Banjaragung, Kabupaten Tulangbawang, bersiap untuk melaksanakan Program BMW CETING Terpadu.

Kepala Puskesmas Tulangbawang 1, Hi. Arnan Jaya, menerangkan, Program BMW CETING TERPADU adalah Program Bergerak Melayani Warga, Cegah, Stunting Terpadu. Pihak Puskesmas Tulangbawang 1 akan melaksanakan program tersebut secara maksimal sesuai dengan tingkat kemampuan.

“Puskesmas Tulangbawang 1, akan melaksanakan kegiatan Gerbeg Stunting kembali, yang berbarengan dengan kegiatan bulan vitamin A, yaitu di bulan Agustus ini. Akan dilaksanakan di semua wilayah di Kecamatan Banjaragung,”ujar Kapuskes, Hi. Arnan Jaya.

Hi. Arnan menambahkan, adapun sasaran dari kegiatan tersebut adalah seluruh balita umur 0 sampai 59 bulan, yang akan dilakukan pengukuran berat badan dan panjang badan, kemudian bayi umur 6-12 bulan akan diberikan kapsul vitamin A yang berwarna biru, sedangkan umur 1-5 tahun kapsul vitamin A yang bewarna merah

“Hasil pengukuran berat badan dan paniang badan akan dimasukkan secara online ke aplikasi E-PPGBM. Sehingga dapat terpantau secara nasional. Semoga program ini berjalan baik dan lancar. Sehingga bisa menurunkan angka stunting,””tutupnya. (*)

Penulis / Editor : budiaje

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

scroll to top