Polres Tuba Sukses Amankan Malam Idul Fitri di Sejumlah Wilayah

Screenshot_2021-05-12-22-52-54-417_com.facebook.katana.jpg

TULANG BAWANG – Jajaran Kepolisian Resort (Polres) Tulang Bawang dinilai sukses dalam melakukan kegiatan antisipasi dan pengamanan perayaan malam Idul Fitri 1442 H / 2021 M berbarengan dengan momen Kenaikan Isa Al Masih.

Pada malam perayaan Idul Fitri kali ini, jajaran personil Polres Tulang Bawang menyebar disejumlah titik dan lokasi, petugas berpatroli dan berjaga mengantisipasi terjadinya aksi konvoi dan kebut – kebutan kendaraan roda dua, seperti tradisi tahun sebelumnya.

Dari pantauan Hariantuba.com dan Korandesa.com, puluhan personil berjaga disejumlah titik secara berkelompok. Sepanjang jalan Etanol mendapatkan pengawasan ekstra ketat. Biasanya tahun lalu, diwilayah ini ratusan bahkan ribuan kendaraan roda dua dan empat melakukan aksi konvoi.

Dalam pengamanan perayaan malam Idul Fitri yang berbarengan dengan momen Kenaikan Isa Al Masih, semua unsur dari satuan Polres Tulang Bawang dikerahkan untuk melakukan pengamanan dan pengawasan.

Kapolres Tulang Bawang AKBP. Andy Siswantoro menerangkan, pada tahun ini, aksi konvoi dan ugal – ugalan pada malam perayaan Idul Fitri ini dapat kita tekan dan antisipasi dengan maksimal. Tidak ada aksi konvoi. Petugas kita tempatkan disejumlah titik untuk lakukan pencegahan dan pengamanan.

Mantan Kapolres Way Kanan ini menambahkan, petugas ekstra keras dalam melakukan pengawasan dan  pengamanan. Berpatroli melakukan himbauan tentang larangan berkonvoi dan berkerumunan dalam situasi pandemi covid-19.

“Petugas aktif berpatroli, berjaga dan mengawasi disejumlah titik yang berpotensi adanya konvoi dan berkerumun. Anggota sigap dan konsisten dalam melaksanakan tugas dan fungsinya,”paparnya.

Kasat Lantas Polres Tulang Bawang, AKP. Suhardo menuturkan, pihaknya telah melakukan tugas secara maksimal di lapangan dalam upaya melakukan pengamanan dan pencegahan serta pelayanan pada momen perayaan Idul Fitri.

Selama pelaksanaan operasi ketupat yang dilaksanakan bersama – sama dengan lintas sektoral, kata dia, dapat terlaksana dengan baik, termasuk pada pengamanan momen perayaan malam Idul Fitri.

“Kondisi dan situasi malam perayaan Idul Fitri sangat terkendali dan kondusif. Wilayah Kecamatan Banjar Agung dan wilayah lainnya aman terkendali, tertib dan aman, sesuai dengan yang diharapkan oleh semua pihak,”tutupnya. (Bud)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

scroll to top