Paguyuban Makmur Jaya Siapkan 5000 Suara Dukung Calon Bupati dan Gubernur

Screenshot_20240519-090734_WhatsApp.jpg

Paguyuban Makmur Jaya Siapkan 5000 Suara Dukung Calon Bupati dan Gubernur

TULANG BAWANG – Paguyuban Makmur Jaya (PMJ) Tulang Bawang menyiapkan sedikitnya  500 suara anggota Paguyuban, dan siap menyumbangkan 5000 suara dukungan kepada calon Bupati Tulang Bawang dan Gubernur Lampung pada Pilkada 27 November 2024 mendatang.

Basis massa Paguyuban berada di Kampung Warga Makmur Jaya. Sedangkan jaringan lumbung suara tersebar di Kampung Tunggal Warga, Banjar Agung, DWT Jaya, Moris Jaya, Ringinsari, Jaya Makmur, Mekar Jaya, Tri Tunggal Jaya dan tersebar di Kecamatan Rawajitu Selatan dan Rawajitu Timur.

Kepastian ini disampaikan oleh Ketua Paguyuban Makmur Jaya Tulang Bawang, Sudarto, didampingi Wakil Ketua Sarjono, Jumawan, Sekretaris Subur Wahyudi, dihadiri dewan penasehat Darto dan Suharto, dalam rapat pengurus inti Paguyuban yang digelar di markas besar Paguyuban, di Kampung Warga Makmur Jaya, Sabtu malam (18/05/2024).

Pilkada 2024, kata dia, adalah sebuah momen besar dan momen penting dalam proses demokrasi untuk memilih sosok calon bupati dan wakil bupati serta gubernur dan wakil gubernur  yang punya visi dan misi niat tulus membangun daerah. Prosesi Pilkada di Lampung ini harus disambut dengan riang dan gembira oleh seluruh lapisan masyarakat.

Saat ini, Paguyugan Makmur Jaya sudah mulai merapatkan barisan, tengah menyiapkan konsep politik arah dukungan kepada calon Bupati Tulang Bawang dan Gubernur Lampung yang siap untuk menjalin kerjasama politik.

 

 

“Kami siapkan gerbong politik. Bahkan sudah 1000 persen mesin politik sudah siap dijalankan.  Gerbong politik siap bergerak dan digerakan untuk mensosialisasikan, menggalang dukungan masyarakat,”kata Sudarto.

Berdasarkan data yang ada, ada sejumlah bacalon Bupati dan Wakil Bupati Tulang Bawang yang sudah mengambil formulir pendaftaran di Partai Politik, diantaranya adalah, Winarti, Hendriwansyah, Darmawijaya, Ahmad Yani, Arif Budiman, Juanda, Dedi Afrizal, Dimiyati Rifai, Khoirul, Pardianto dan Arif Triyudi Prasetiyo. (*Git)

</span;></span;></span;></span;></span;></span;></span;></span;>

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

scroll to top