TULANG BAWANG – Guna memastikan pelaksanaan ibadah umat kristiani di misa malam Natal 2022 dapat berjalan dengan lancar, Polres Tulang Bawang, Polda Lampung, melakukan pengamanan di setiap gereja yang ada di wilayah hukumnya.
Kapolres Tulang Bawang, AKBP Hujra Soumena, SIK, MH, didampingi Pejabat (Pj) Bupati Tulang Bawang, Drs. Qudrotul Ikhwan, MM, Dandim 0426 Tulang Bawang, Letkol Inf Triano Iqbal, S.I.P, M.Si, Danlanud Pangeran M Bun Yamin, Letkol Pas Yosep M Purba, M.Avn.Mgt, M.M.S, pcs, Forkopimda Plus dan PJU Polres, turun langsung ke gereja yang melaksanakan kegiatan misa malam Natal 2022, hari Sabtu (24/12/2022) pukul 20.00 WIB s/d pukul 21.30 WIB.
“Semalam, saya bersama Pj. Bupati, Forkopimda Plus dan PJU Polres cek langsung beberapa gereja yang melaksanakan kegiatan misa malam Natal 2022 yang ada di wilayah hukum Polres Tulang Bawang,” ucap AKBP Hujra, Minggu (25/12/2022).
Lanjutnya, sebanyak empat gereja yang di cek langsung oleh kami yakni Gereja Hurian Kristen Batak Protestan (HKBP), Gereja HKBP Dame, Gereja Santo Yusuf Pekerja, Kampung Penawar Rejo, Kecamatan Banjar Margo, dan Gereja Kristen Sumatera Bagian Selatan (GKSBS), Kampung Dwi Warga Tunggal Jaya, Kecamatan Banjar Agung.
“Ini merupakan salah satu bentuk soliditas dan kekompakan yang ditunjukkan oleh para Forkopimda Plus yang ada di Kabupaten Tulang Bawang yang berjuluk Sai Bumi Nengah Nyappur. Semoga saja hal yang positif seperti ini dapat terus terjaga dengan baik,” terang Alumni Akpol 1999.
Perwira dengan melati dua dipundaknya menerangkan, selain melakukan pengamanan pada kegiatan malam misa Natal 2022, dirinya juga telah memploting personel untuk tetap melakukan pengamanan di setiap gereja di hari Natal 2022.
“Kami pastikan semua rangkaian kegiatan baik pada malam misa Natal ataupun di hari Natal 2022 dapat berjalan dengan lancar, dan semua umat kristiani dapat beribadah secara khuyuk di gereja tanpa adanya gangguan oleh oknum-oknum yang tidak bertanggung jawab.” Tutup AKBP Hujra. (*)