TULANG BAWANG – Proyek jalan jalur dua, jalan Ethanol Kampung Tunggal Warga, Kecamatan Banjar Agung, Kabupaten Tulang Bawang, menyisakan fakta buruk setelah selesai dikerjakan oleh pihak rekanan pada tahun 2020/2021.
Berdasarkan pantauan Hariantuba.com di lapangan, proyek jalan dua jalur dengan pagu anggaran sebesar Rp5,6 Milyar itu saat ini kondisinya sangat memprihatinkan.
Fakta buruk proyek itu yakni, ruas badan jalan sudah banyak yang rusak atau amblas dan tidak ada penutup drainasenya. Padahal, penutup drainase itu sebagai antisipasi bahaya dari kedalaman drainase.
Pihak Dinas PUPR Kabupaten Tulang Bawang sebelumnya telah mewanti – wanti agar pihak rekanan atau pelaksana proyek jalan agar melaksanakan pekerjaan secara baik dan benar sesuai aturan dan regulasi.
Kabid PUPR Bina Marga Heriyansyah ST menegaskan bahwa saat itu, pihaknya sudah berulangkali menyarankan agar proyek dikerjakan dengan baik. Pihaknya juga telah aktif melakukan pengawasan secara melekat.
“Masih ada waktu pemeliharaan. Pihak rekanan punya waktu untuk pemeliharaan,”kata dia. (Pram)