Bappenda Sukseskan 25 Progam BMW, Realisasikan 18.217 PBB Gratis
TULANG BAWANG – Satuan kerja Badan Pendapatan Daerah (Bappenda) Pemkab Tulang Bawang sukses dalam mensinergikan 25 Program Unggulan Bergerak Melayani Warga (BMW) gagasan Bupati Tulang Bawang Dr. Hj. Winarti, SE, MH.
Pada tahun 2020 SPPT yang digratiskan sebanyak 6.083 SPPT dengan total nilai sebesar Rp 89.780.104. Selanjutnya di tahun 2021 sebanyak 6.067 SPPT dengan nilai pajak gratis sebesar Rp 89.540.104, dan di tahun 2022 sebanyak 6.067 SPPT nilai Rp91.005.000.
“Jadi total keseluruhan SPPT gratis selama tiga tahun sebanyak 18.217 SPPT dengan jumlah total nillai sebesar Rp270.325.208. Ini adalah bentuk wujud nyata 25 program BMW yang sudah dirasakan masyarakat,”kata Sekretaris Bappenda Tulang Bawang, Andin di ruang kerjanya, kemarin.
Andin menambahkan, satuan kerja Bappenda senantiasa akan terus berupaya secara maksimal dalam menyelaraskan 25 Program Unggulan BMW yang bertujuan turut serta dalam mensejahterakan masyarakat Tulang Bawang.
Masyarakat menilai, program PBB gratis bagi kepala keluarga kurang mampu atau rumah tangga miskin mendapat apresiasi dari masyarakat. Program tersebut telah dirasakan manfaatnya oleh masyarakat.(ADV)