Rumah Istri Tua Almarhum Aipda Petrus Nyaris Terbakar

Screenshot_20250324-195900_2.jpg

HARIANTUBA.COM (SMSI) – Rumah Mirna (32) seorang wanita yang disebut istri tua dari almarhum Aipda (Anumerta) Petrus yang berlokasi di Kampung Dwi Warga Tunggal Jaya, Kecamatan Banjar Agung, Kabupaten Tulang Bawang, terbakar tadi malam, sekitar pukul 22.03 WIB, Minggu 23 Maret 2023.

Sumber api diketahui pertama kali menyala dari bagian dapur belakang, dari tungku kayu bekas memasak. Kobaran api nyaris saja melahap dan hanguskan seisi rumah bila tidak langsung dipadamkan. Saat terjadi kebakaran, rumah dalam keadaan kosong, istri almarhum (anumerta) Petrus dalam perjalanan ke Polres Way Kanan.

Menurut keterangan Irawan (49) munculnya kobaran api dan kepulan asap berwarna merah dari dalam rumah itu telah membuat geger masyarakat setempat. Apalagi kondisi rumah dalam keadaan kosong ditinggal pemiliknya ke luar kota untuk kepentingan proses meninggalnya suaminya itu yang ditembak mati saat bertugas memberantas judi sabung ayam di Negara Batin.

“Kami melihat api dibagian dapur. Pintu kami dobrak dan padamkan dengan alat apa adanya. Alhamdulilah api bisa padam. Tidak lama kemudian mobil tim rombongan pemadam kebakaran datang. Alhamdulillah api sudah padam,”terang Irawan.

Petugas Damkar Sub Banjar Agung, Suryadi, menerangkan bahwa setibanya dilokasi tim pemadam langsung bergerak cepat untuk menyiram ruangan bekas kobaran api dan memastikan tidak ada sisa – sisa titik api di dalam rumah.

“Api sudah padam, kami bergerak untuk menyiram dan memastikan tidak ada sisa titik api. Alhamdulilah musibah kebakaran dapat diantisipasi oleh masyarakat yang bergotong padamkan api,”kata Suryadi.

Sementara itu, Mira, pemilik rumah menyampaikan rasa terimakasih kepada seluruh masyarakat di lingkungannya yang telah peduli dan perhatian dalam merespon pencegahan terjadinya kebakaran. Masyarakat secara bersama sama untuk memadamkan api.

“Saya ucapkan banyak terimakasih kepada masyarakat dan tim pemadam kebakaran yang telah membantu padamkan api. Saat kejadian saya tidak di rumah, sedang ada keperluan ke Polres Way Kanan, terkait dengan kasus penembakan suami saya saat bertugas memberantas judi sabung ayam di Negara Batin,”kata dia. (*)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

scroll to top