Cegah Stunting, Pemkam Bujuk Agung Realisasikan Program Makanan Tambahan
TULANG BAWANG – Pemerintah Kampung (Pemkam) Bujuk Agung Kecamatan Banjar Margo, Kabupaten Tulang Bawang (Tuba) merealisasikan program pencegahan stunting dalam bentuk Pemberian Makanan Tambahan (PMT) kepada anak – anak yang ada di kampung setempat, Jumat 21 Februari 2024.
Kepala Kampung Bujuk Agung, Iskandar, menerangkan, bahwa pencegahan stunting merupakan program penting yang digulirkan oleh pemerintah pusat dalam upaya pencegahan stunting, yang diteruskan di setiap kampung seluruh nusantara.
Iskandar menambahkan, pembagian PMT itu dalam bentuk pemberian obat cacing dan pemantauan tumbuh kembang, penimbangan, pengukuran tinggi badan dan lainnya. Itu semua sebagai wujud peran nyata dalam upaya pencegahan stunting.
“Alhamdulillah pada hari ini Pemerintahan Kampung Bujuk Agung telah menyalurkan program PMT kepada anak – anak. Harapannya adalah program pencegahan stunting berjalan di Kampung Bujuk Agung,”terang Kakam Bujuk Agung, Iskandar.
Iskandar melanjutkan, Pemkam Bujuk Agung bersama dengan pihak Puskesmas secara bersama – sama senantiasa akan terus berperan aktif dalam menjalankan program nasional pencegahan stunting.
Dalam penyaluran program PMT itu ditinjau langsung oleh BPK, Ketua RK, dan dihadiri langsung oleh Kepala Pustu Bujuk Agung, Amiruddin And, Kep dan Kepala Kampung Bujuk Agung, Iskandar. (*)