Bawaslu Tuba Gelar Sosialisasi Pengawasan Partisipatif Pemilu Tahun 2024
TULANG BAWANG – Badan Pengawasan Pemilu (Bawaslu) Kabupaten Tulangbawang melaksanakan kegiatan sosialisasi Pengawasan Partisipatif Pemilu Tahun 2024 selama dua hari, Rabu – Kami, 7 – 8 Desember, di Arnes Hotel, Bandar Lampung.
Acara sosialisasi di buka langsung oleh Anggota Bawaslu Tulangbawang, Desi Triyana mewakili Ketua Bawaslu Tulangbawang, A Rahmat Lihusnu, yang berhalangan hadir lantaran masih bertugas di Bali.
<span;>Pelaksanaan Sosialisasi Partisipatif Pemilu Tahun 2024 diikuti oleh Ketua Panwaslucam dan anggota Panwaslucam Se Kabupaten Tulangbawang dan 20 anggota alumni SKPP (Sekolah Kader Pengawas Partisipatif) Kabupaten Tulangbawang yang sengaja diundang untuk menimba ilmu dari para narasumber atau pemateri.
Anggota Bawaslu Tulangbawag, Desi Triyana dalam sambutannya mengatakan bahwa kegiatan sosialisasi Pengawasan Partisipatif Pemilu Tahun 2024 di Kabupaten Tulangbawang sangat penting untuk dilaksanakan.
“Alhamdulilah pada hari ini akan dilaksanakan sosialisasi Pengawasan Partisipatif Pemilu Tahun 2024 selama dua hari, ikuti, simak dan cermati semua materi dari para narasumber,”kata Desi Triyana. (*)