Amazing ! Momen 1 Juni ASN Tuba Kibarkan Merah Putih Dini Hari

FB_IMG_1590947126726.jpg

TULANG BAWANG – Peringatan 1 Juni (1 Juni 1945 * 1 Juni 2020) sebagai Hari Lahir Pancasila (HLP), nampaknya sudah mulai dirayakan secara individu, maupun lembaga pemerintah dan non pemerintah.

Nuansa peringatan 1 Juni 2020 salah satunya dilakukan di Kampung Tunggalwarga, Kecamatan Banjaragung, Kabupaten Tulangbawang. Salah satu warga dibilangan Jalan Ethanol, tepatnya di depan Minimarket Alfamart, telah memasang dan mengibarkan bendera merah putih, didepan rumahnya.

Ya, ia adalah Dedy Miske, tertangkap kamera saat mengibarkan bendera merah putih, tepat pukul 00.05 WIB dini hari, saat berganti waktu hitungan kalender dari 31 Mei 2020 masuk 1 Juni 2020.

Pria yang tercatat sebagai Aparatur Sipil Negara (ASN) yang bertugas di Kecamatan Banjaragung, Kabupaten Tulangbawang ini, juga sempat memposting di media sosialnya dengan kalimat NKRI harga mati.

” Senin 01 juni 2020….yang ..TERLUPAKAN ….semoga INDONESIA ADIL MAKMUR …MERAH PUTIH BERKIBAR ….BENDERA KITA RAKYAT INDONESIA…NKRI HARGA MATI,”tulisnya diakun medsos Dedy Miske, miliknya itu, Senin (1/6/2020) dini hari.

Dedy juga menambahkan tulisannya, NKRI HARGA MATI. Jalan Ehanol, Tunggalwarga ramai skrng. Dan peningkatan jalur 2, masyarakat sangat menyambut baik untuk tidak minta ganti rugi. Masyarakat sangat antusias. Mustinya, bila tidak dihantam bencana nasional Covid-19, proses pembangunan jalan jalur dua di jalan Ethanol dapat dilaksanakan.

“Bencana nasional Covid-19 telah menguras anggaran. Terjadi refocusing anggaran untuk penanganan bencana Covid. Proses pembangunan infrastruktur tertunda. Termasuk progres kelanjutan jalan jalur dua di Kampung Tunggalwarga, Unit 2, Kecamatan Banjaragung.

Menilikprofil Dedy Miske, selain tercatat sebagai ASN, ia adalah seorang pengusaha dan pebisnis dibidang peternakan ayam boiler dan sumur bor. Telah banyak menelan asam garam, dalam bidang birokrasi dan bidang usaha.

Pernah menjadi Pjs Kepala Kampung Tunggalwarga, Pjs Kepala Kampung Trimulyajaya, Pjs Kepala Kampung Dwiwarga Tunggaljaya, dan saat ini mengemban amanah sebagai Kasi Pemberdayaan Masyarakat di Kecamatan Banjaragung, Kabupaten Tulangbawang.

Untuk diketahui, bahwa melalui Keputusan Presiden (Keppres) Nomor 24 Tahun 2016 tentang Hari Lahir Pancasila, Presiden Joko Widodo pada tanggal 1 Juni 2016 telah memutuskan bahwa tanggal 1 Juni 1945 sebagai Hari Lahir Pancasila.

Melalui Keputusan Presiden tersebut, maka tanggal 1 Juni merupakan hari libur nasional dan Pemerintah bersama seluruh komponen bangsa dan masyarakat Indonesia memperingati Hari Lahir Pancasila setiap tanggal 1 Juni. (*)

Penulis / Editor : budiaje

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

scroll to top